Yang Harus Diperhatikan dalam Membuat Makanan lansia
Banyak lansia yang mengalami kekurangan gizi, salah satu penyebabnya adalah pemilihan dan pengolahan bahan makanan yang kurang tepat. Nutrisi yang baik salah satu faktor penting yang perlu diperhatikan agar tetap sehat di usia baya. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam menu bagi lansia yaitu:
- Membuat masakan dengan bumbu yang tidak merangsang seperti pedas, atau asam karena dapat mengganggu kesehatan lambung dan alat pencernaan.
- Mengurangi pemakaian garam yakni tidak lebih dari 4 gram perhari untuk mengurangi risiko tekanan darah tinggi.
- Mengurangi santan, daging yang berlemak dan minyak agar kolesterol darah tidak tinggi.
- Memperbanyak makanan yang berkalsium tinggi seperti susu dan ikan. Pada lanjut usia khususnya ibu-ibu yang menopause sangat perlu mengonsumsi kalsium untuk mengurangi risiko keropos tulang.
- Memperbanyak makanan serat, sayuran mentah agar pencernaan lancar dan tidak sembelit.
- Menggurangi mengonsumsi gula dan makanan yang mengandung karbohidrat tinggi agar gula darah normal khususnya bagi penderita kencing manis agar tidak terjadi komplikasi lain.
- Menggunakan sedikit minyak untuk menumis dan kurangi makanan yang digoreng.
- Memperbanyak makanan yang diolah dengan dipanggang atau direbus karena makanan mudah dicerna.
- Membuat masakan agar lunak dan mudah dikunyah sehingga kesehatan gigi terjaga.
Jadi sudah jelas kan makanan yang baik untuk Kakek dan Nenek. Sebagai orang yang masih muda kesehatan mereka adalah tanggung jawab kita. Memberikan asupan nutrisi terbaik buat lansia berkontribusi besar untuk menjaga kesehatannya.